SEMARANG, 13 April 2019 – HUT BUMN yang ke-21 tahun 2019, senam sehat dihadiri sekitar 45 ribu orang dan memecahkan tiga Rekor MURI. di Marina Convention Center (MCC), Semarang, Jawa Tengah.
Menteri BUMN Rini M Soemarno pun turut hadir dalam acara tersebut. Termasuk para direksi dan dirut dari seluruh BUMN di seluruh Indonesia.
“Alhamdulillah pagi ini kita kembali dapat berkumpul di sini untuk merayakan HUT ke-21 BUMN. Apalagi Himbara sekarang punya aplikasi pembayaran nontunai bernama LinkAja,” kata Menteri Rini.
LinkAja merupakan layanan teknologi finansial (fintech) besutan Telkom, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN. LinkAja menjadi alternatif pembayaran cashless berbasis QR code yang terpercaya bagi masyarakat.
Karena mampu mengintegrasikan layanan uang digital dari 4 bank negara dan T-cash pengguna Telkomsel, operator seluler terbesar di Indonesia.
“Semuanya sudah punya LinkAja? Ayo harus punya. Tadi absensi kehadiran juga pakai LinkAjakan? Saya harap dengan hadirnya LinkAja bisa memberikan kemudahan bagi kita semua yang hadir di sini terutama masyarakat Indonesia apabila hendak berbelanja di mana pun,” imbuhnya (linda)