JAKARTA, CITRAINDONEIA.COM- Ida Fitri, pemilik akun Aida Konveksi, mendapat 36 pertanyaan penyidik pada pemeriksaan 4 jam. Tapi Ida Fitri mengubah keterangan hilangnya akun dan postingan di beranda media sosialnya.
“Saya tidak tahu kalau berubah ya. Tadi keterangan yang disampaikan tadi, postingan itu hanya sekitar 10 menit di medsosnya. Lalu banyak WA masuk membully, kemudian dihapus sendiri sama klien saya,” ujar Oyik, kuasa hukum Ida Fitri, Sabtu (6/7/2019).
Pemeriksaan Senin (1/7/2019) malam, kepada penyidik Ida mengatakan jika postingannya itu hilang karena dihapus kominfo. Namun pemeriksaan hari ini, Sabtu (6/7/2019) keterangannya berubah.
Seperti yang disampaikan Kuasa Hukumnya yang mendampingi Ida Fitri selama pemeriksaan tersebut. (dtc/ling)