BEKASI, CITRAINDONESIA.COM- Dua gol Beto dan 1 gol Ricky Fajrin membuat Timnas Indonesia U-23 menang mutlak atas Timnas Laos U-23 pada penyisihan Sepakbola Asian Games tahun 2018 di Stadion Patriot Bekasi, Jabar, Jumat (17/8/2018).
‘Terima kasih bisa membuat dua gol untuk hadiah Perayaan Kemerdekaan HUT RI ke-73’, ujar Beto, usai pertandingan itu.
Tim asuhan pelatih Luis Milla seperti Lilipaly, Wan Dimas dkk berpeluang lolos ke babak 16 besar. Maka mereka harus menang melawan Hong Kong, Lusa.
‘Yang apes Lilipaly. Peluangnya banyak sekali tapi tak dapat gol. Tapi dia main bagus membantu kemenangan ini’, ujar Miko, penggemar yang tak bisa masuk stadion karena kehabisan tiket.
‘Ntar melawan Hong Kong Lilipaly pasti cetak gol. Tapi kali ini Beto man of the match‘, tambahnya.
Kemenangan 3-0 ini sama dengan perkiraan para penonton yang tak dapat tiket itu. Over all, pertandingan dikuasai Timnas Indonesia.
Pahlawan Timnas Laos adalah kipernya Mammakhoth. Kalau bukan dia kipernya, entah berapa gol masuk Indonesia. (mulia)