SURABAYA, CITRAINDONESIA.COM- Dikawal ketat untuk menjaga kemungkinan kerusuhan pada derby Jatim yakni Persebaya Surabaya vs Arema FC di final Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (9/4/2019).
“Kami siapkan Barracuda dan Anoa untuk pemain dan mengantisipasi hal yang tidak diinginkan,” ungkap Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan, di Polda Jatim, Senin (8/4/2019).
Lanjutnya, kendaraan Barracuda biasanya akan digunakan para pemain saat berangkat dan pulang dari stadion pertandingan.
Intinya petugas memberikan pengamanan ekstra ketat pada partai final Piala Presiden 2019 tersebut.
Di mana, sekitar 3.500 personel dikerahkan untuk mengamankan bentrok dua tim dan atau para pendukungnya yang memiliki rivalitas tinggi. (ato)